teman-teman pasti suka deh sama alat musik. Apalagi alat musik itu bisa menambah inspirasi untuk kita. Tapi, kalo alat musik nya itu berhantu gimana ya / nah, apa aja sih alat musik yg berhantu itu ?
Piano Berenergi Negatif
Seorang wanita yang tinggal di Brantford, Ontario, Kanada, membeli piano untuk anaknya. Piano berjenis Circa 1912 itu di beli Angela Cowan dari seorang ibu yang sudah mengajar piano selama 40 tahun. Singkat cerita, si anak senang dengan piano pemberian ibunya dan ia pun mulai memainkannya. Saat memainkan circa 1912 itu, si anak merasakan hawa dingin yang menusuk, dan tiba-tiba dia merasa ada sebuah tangan ''mampir'' ke pundaknya.
Angela kurang mengerti tentang kekuatan-kekuatan spiritual atau soal hantu yang suka mengganggu. Awalnya, Angela mengira kalau apa yang dialami oleh anaknya hanyalah hasil dari imajenasi si anak saja. Oleh sebab itu, pada 9 September 2006 Angela memutuskan untuk memotret piano yang dibelinya, dan mengirimnya pada seorang ahli spiritual, Nggak lama, Angela menerima jawaban dari pertanyaan nya. Ahli spiritual itu menerangkan tentang orbs (sebentuk cahaya) yang terlihat pada foto yang diterimanya. Diperkirakan orbs itu bergerak dan hampir menyerupai sebuah energi yang mempunyai "kekuatan". Di tambah lagi cerita si anak tentang hawa dingin dan tangan misterius, ahli spiritual itu semajin yakin kalau piano Circa 1912 yang dibeli Angela memang menyimpan energi negatif.
Annie's Violin
Elmwood Cemetry di Centralia, Illionis, Amerika menyimpan sebuah cerita legenda tentang sebuah anak bernama Annie dan biolanya. Diantara 17.000 makam yang ada disana, ada satu makam yang diatasnya dibangun semacam monumen untuk gadis yang dikuburkan didalamnya, Annie Harriet. Gadis itu adalah anak dari seorang dokter kaya raya, Dr. Winfield. Annie terserang penyakit difteri (penyakit yang disebabkan oleh bakteri yang menyerang tenggorokan dan hidung) saat perjalanan keluarga bersama orangtuanya.
Gadis ini pun meninggal pada umur 11 tahun, tepat setelah satu minggu perayaan ulang tahunnya pada tahun 1890. Banyak legenda yang menceritakantentang Annie mengungkapkan versi lain tentang kematiannya. Yang paling mengerikan adalah legenda yang mengatakan kalau Annie meninggal karena Ayahnya memukulinya dengan biola yang sangat milik Annie sendiri. Konon setiap malam terdengar suara alunan biola yang lembut dikuburan Annie. Selama hidupnya, Annie benar-benar menyayangi biolanya. Karena itulah, sebuah monumen yang terdapat pada patung Annie bersama biolanya sengaja dibangun untuk mengenang gadis itu.
Organ Berhantu Universitas Yale
Universitas yang terletak di Connecticut, Amerika Serikat ini mempunyai sebuah bangunan yang dibangun dari Beaux-Arted Bicentennial Building untuk merayakan ulang tahun ke-200 pendirian Universitas Yale. Auditorium utama ini bernama Woolsey Hall ini sudah menjadi anggota New Haven Symphony Orchestra, Yale Bands, Yale Symphony, Yale Philharmonia, Yale Glee club dan Davenport Pops Orchestra. Di auditorium ini terdapat Newberry Memorial Organ yang merupakan salah satu organ terbesar di dunia dengan lebih dari 12.500 pipa yang menjadi komponen nya.
Yang membuat bulu kuduk berdiri adalah, baik para murid atau staf sering mendengar suara organ yang dimainkan, padahal pintu-pintu auditorium dalam keadaan terkunci. Bahkan ada yang pernah melihat tuts-tutus organ bergerak sendiri memainkan musik tanpa ada seorang pun yang duduk di depannya. Konon, hantu-hantu Woosley itu nggak pernah menampakan diri, sampai Woolsey Hall itu dibuka kembali untuk tempat konser beberapa musisi rock, termasuk Jimi Hendrix. Konon, para hantu itu 'protes' karena seharusnya Woolsey hanya untuk musik-musik klasik yang melankolis. Selain organ, hantu-hantu diruang bawah tanah auditorium ini dikabarkan marah. Hantu diduga adalah dua profesor yang pernah melawan saat akan dipensiunkan dari pemain organ resmi Yale. Mereka malah meninggal di rumahnya yang berdekatan dengan Universitas Yale.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
nah, supaya bisa bermanfaat bagi kita semua, gak ada salahnya untuk memasukan ide, dan masukan-masukan yg mungkin bisa admin tampung , supaya bisa saling berbagi.. ^_^